(SI TIK) RESSORSERANG, Polres serang Salurkan 112 Ton Jagung ke Bulog, Tertinggi di Polda Banten
Polres Serang bersama kelompok tani binaan menyalurkan 112,17 ton jagung pipil kering (JPK) ke Perum Bulog. Angka sebesar itu disebut sebagai yang tertinggi di jajaran Polda Banten.
Kapolres Serang AKBP Condro Sasongko menjelaskan berdasarkan data serapan, jagung pipil kering yang masuk ke Bulog dari kelompok tani binaan Polres Serang sepanjang periode 3 hingga 24 Oktober 2025 tercatat sebanyak 50,27 ton.
Kemudian pada 28 Oktober 2025, terjadi penambahan sebesar 2,85 ton yang berasal dari gabungan wilayah Kecamatan Pontang, Tanara, Carenang, dan Cikeusal.